Jumat, 29 Januari 2016

Renungan 29 Januari 2016

Belajar Dari Musa

Keluaran 33:15-16 (TB) 
Berkatalah Musa kepada-Nya: "Jika Engkau sendiri tidak membimbing kami, janganlah suruh kami berangkat dari sini.
Dari manakah gerangan akan diketahui, bahwa aku telah mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, yakni aku dengan umat-Mu ini? Bukankah karena Engkau berjalan bersama-sama dengan kami, sehingga kami, aku dengan umat-Mu ini, dibedakan dari segala bangsa yang ada di muka bumi ini?"

Mujizat adalah hal yang ingin kita alami. Sembuh dari sakit, mengalahkan setan, menurunkan hujan, hutang lunas, mendapat pengalaman holy laughter dan lain-lain. Tapi jarang sekali ada orang yang rindu sesuatu yang lebih dari sekedar mengalami mujizat, nelainksn menginginkan Tuhan

Alkitab menceritakan bagaimana Tuhan mau mengirimkan malaikatNya untuk menyertai perjalanan Musa dan bangsa Israel. Malaikat yang sanggup menjaga, menolong, melindungi satu bangsa. Tetapi Musa tidak mau. Kenapa tidak mau? Karena Musa hanya mau dipimpin oleh Tuhan. Musa tidak mau hanya lihat malaikat dan mujizat. Dia menginginkan Tuhan. Tuhan sedang mencari orang-orang seperti ini.

Teman-teman, jangan hanya menginginkan mujizat Tuhan. Lewati itu. Mari kita lebih menginginkan Tuhan daripada karyaNya.

Tuhan Yesus memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar