Pergi Kepada Siapa Untuk Mencari Jawaban?
2 Raja-raja 19:1-2 (TB)
Segera sesudah raja Hizkia mendengar itu, dikoyakkannyalah pakaiannya dan diselubunginyalah badannya dengan kain kabung, lalu masuklah ia ke rumah TUHAN.
Disuruhnyalah juga Elyakim, kepala istana, Sebna, panitera negara, dan yang tua-tua di antara para imam, dengan berselubungkan kain kabung, kepada nabi Yesaya bin Amos.
Dalam mencari jawaban atas masalah, kita tidak boleh salah minta nasehat. Nasehat yang kita terima akan sangat menolong menentukan arah langkah kita.
Ketika Hizkia diintimidasi dan diancam oleh musuhnya, dia tidak minta pertolongan manusia. Hal pertama yang dia lakukan adalah datang pada Tuhan. Dia pergi ke rumah Tuhan. Dia suruh para pegawainya minta jawaban Tuhan lewat nabi Yesaya.
Hari-hari ini ada banyak orang yang punya persoalan tapi malah menjauhkan diri dari Tuhan. Mereka tidak mau ke gereja, tidak mau berdoa, tidak membaca Alkitab lagi. Tekanan malah jadi semakin berat dan tidak ada solusi sama sekali. Kita harus belajar dari raja Hizkia.
Teman-teman, jawaban yang benar ada dalam Firman Tuhan. Kalau kita menghadapi masalah, mintalah jalan keluar dari Tuhan. Nasehat yang tepat pasti akan kita terima.
Selamat hari Minggu. Selamat beribadah. Tuhan Yesus memberkati.